My Facebook

not shown

Selasa, 12 April 2011

When Good People Goes Bad

Saya terus terang ga tauk kriteria orang baik apa dan orang jahat apa. Yang saya tauk, orang biasa melakukan hal yang ordinary setiap harinya, berusaha untuk hidup dan survive dan mereka orang-orang yang baik. Sekolah untuk belajar, bertani atau berdagang untuk mencari nafkah, bekerja dengan rajin agar hasilnya bagus. Kalau kemudian orang-orang tersebut terusik oleh sesuatu yang ga biasa atau extraordinary, sehingga harus melakukan sesuatu yang lain dari yang biasanya, adalah tergantung dari pertimbangan mereka untuk melakukan hal tersebut. Dan ketika kita memutuskan untuk melakukan suatu hal yang tidak biasa tersebut, apa sih yang kita lihat? Dilihat kemungkinan hasilnya, dilihat apa perbuatannya, seneng merasa dibutuhkan atau percaya aja apa kata orang. Lalu, apa sih yang membuat kita dipilih sampai bisa melakukan yang tidak biasa tersebut? Bukankah dengan melakukan hal yang tidak biasa tersebut, sebenarnya kita sedang mempertimbangkan kembali kearah mana kita akan melangkah?

Ah big deal, ga ngaruh, yang penting ikutin aja, kan ga ada sangkut-pautnya sama gue, ga ada ruginya di gue. Tapi, bukankah sekecil apapun tindakannya kalau dilakukan ramai-ramai maka hasilnya akan besar? Melihat sesuatu yang sepotong-sepotong juga dapat mengarahkan ke jalan yang salah. Apa lagi kalau melihat masalahnya dengan sebuah penyederhanaan sudut pandang seperti romantika atau materialisme, sedangkan permasalahannya sendiri dibuat kompleks dan rumit. Memangnya seberapa sering kita dengar orang bilang "ga tauk" di sebuah persidangan?

Sayangnya lagi, banyak hal yang kita lakukan tidak terlihat segera hasil akhirnya, dan disinilah kebanyakan orang kemudian melakukan tindakan dengan perkiraan hasil yang baik plus segudang keyakinan. Disinilah ketika pertanyaan seperti "How bad you go for doing good?" dijawab dengan "As bad as it gets." Masalahnya perbuatan yang bad biasanya hasilnya juga bad.

Pada akhirnya, kitalah yang menentukan hasil akhir dari perbuatan kita, bukan orang lain. Karena sesuatu yang tidak biasa tersebut maka kita akan mendapat hasil yang tidak biasa pula. Naif kalau berpikir setelah kita melakukan hal yang tidak biasa, lalu kita mengharapkan hasil yang normal atau sesuai dengan perkiraan. Berani berbuat, berani bertanggung jawab. Yakin mau menjadi bagian dari masyarakat yang sakit dan tanpa masa depan?

Lalu, bagaimana dengan kejadian anggota DPR yang terhormat dari fraksi PKS yang lagi heboh? Bukankah ini adalah salah satu contoh dari good people goes bad?    

Evening... Night... Dawn...

1 comments:

Sudah nonton Dawn of The Dead? Semuanya jadi zombie, sampai yang jabang bayi pun dah jadi zombie krn ibunya zombie...

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites Gmail More